A. Pengertian
Apache adalah sebuah nama Web Server yang bertanggung jawab pada response – response HTTP dan logging informasi secara detail. Kalau menurut saya Apache bisa diartikan sebagai tempat penyimpanan file – file web seperti html, php, javascript, css dan lainnya. Saat client meminta request berupa HTTP untuk membuka halaman web , disinilah Apache bekerja dengan meresponse request yang diminta oleh client.
B. Latar Belakang
Banyaknya orang-orang yang tidak bertanggung jawab meretas server kita dan kebanyakan melalui web server.
C. Tujuan
Untuk meminimalisir informasi yang didapat oleh peretas yang ingin memasukin server kita tanpa ijin.
D. Alat Dan Bahan
1. Server yang sudah terinstall web server.
2. Komputer atau laptop client.
3. Jaringan yang menghubungkan keduanya.
E. Waktu Pelaksanaan
Sekitar 3 menit.
F. Pelaksanaan
Yang dimaksud pengamanan disini adalah saat seseorang mengakses web server kita dan mengakses sebuah directory atau file yang tidak ada di server kita kan otomatis akan muncul pemberihuan 404 not found. Nah pada saat muncul notif tersebut nanti dibawah akan muncul informasi seperti gambar dibawah ini.
Nah disitu muncul web server apa yang kita gunakan, OS apa yang kita gunakan untuk server, lalu port yang kita gunakan untuk web server. Kita akan coba menghilangkan informasi tersebut agar lebih aman.
1. Pertama kita edit file /etc/apache2/apache2.conf
2. Setelah itu tambahkan konfigurasi berikut pada baris paling bawah :
ServerSignature Off
ServerTokens Prod
Kemudian save lalu exit.
3. Restart apache2 nya.
4. Sekarang kita coba akses lewat browser client apakah informasi tersebut bisa disembunyikan.
Nah disitu terlihat bahawa informasi yang sebelumnya bisa diketahui sudah berhasil disembunyikan.
G. Hasil
Menyembunyikan informasi yang penting pada web server.
H. Referensi
https://farnetwork.net/inilah-salah-satu-cara-mengamankan-web-server-apache/
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon